Halo sahabat indonesia, selamat datang kembali di blog saya. Disini saya ingin berbagi informasi minimarket seven eleven atau yang biasa orang lokal taiwan sebut dengan nama seven. Kenapa saya ingin membahas seven eleven, kenapa bukan minimarket-minimarket yang lain seperti Familymart, Poya dan sebagainya ? Jawabannya simple yaitu karena di Seven Eleven sangat unik. Di seven eleven menyediakan barang-barang layaknya minimarket lain seperti snack, frozen food, salad, buah potong, minuman, rokok, alat tulis, payung, jas hujan, DVD, majalah, koran, telur khas taiwan dengan bumbu seperti teh gitu, Hotdog, kemudian ada bakpao khas taiwan, ubi bakar, melayani pembayaran tiket dan selain itu di seven eleven selalu tersedia mesin ATM dan mesin Fax dan Fotokopi dengan tarif 3ntd per lembarnya. Selain itu diseven eleven kita bisa juga Top up YOYO card tapi mereka hanya mau menerima transaksi top up dengan uang cash saja. Untuk keperluan membeli pulsa juga bisa bahkan untuk menerima barang paket atau kiriman dari toko online sehingga bisa bayar di tempat. Jadi kalau kalian masih baru di taiwan dan belum tahu alamat lengkap kalian, kalian bisa menginputkan alamat seven eleven terdekat guys dan pembayarannya bisa COD ( Cash On Delivery ) alias bayar pas barang sudah sampai. Ihh gampang kann. Di taiwan juga bisa kirim uang ke indonesia lewat aplikasi kemudian tinggal serahin uangnya ke seven eleven deh beserta kode transaksi dari aplikasi tertentu seperti Index atau U-Remittance misalnya tapi tetep jangan lupa bawa ARC nya jiga ya guys buat petugasnya input transaksi atas nama kalian. Oiya Seven-Eleven ini buanyak banget di setiap sudut taiwan, dan buka 24 jam. Hanya saja tempat Cafe mereka tutup setelah jam 10 malam, jadi kalau kalian masih mau nongkrong di Seven Eleven sampai larut malam bisa mempergunakan tempat duduk yang berada di dalam Seven Elevennya saja. Sekian artikel mengenai Seven Eleven Taiwan ya. Tunggu artiket terbitan selanjutnya ya. Byebye.......
Cheers,
Ria
Komentar